Sunday, October 14, 2012

Posted by Unknown | File under :
Gempa bumi berkekuatan 8,5 SR mengguncang Kabupaten Simeulue, Provinsi Nangroe Aceh Darussalam pada Rabu sore, pukul 15.38 WIB. Gempa bumi tektonik yang terjadi di sekitar perairan laut wilayah Provinsi Nanggore Aceh Darussalam (NAD), menurut BMKG masih terus berlangsung hingga Rabu malam.

Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh Barat, tsunami kecil juga terjadi setelah gempa kedua berkekuatan 8,3 SR pada pukul 15.38, selang lima detik setelah gempa pertama, di Desa Suak Indrapuri. Bahkan, air dengan ketinggian 80 sentimeter menerjang sampai ke dalam rumah dengan jarak 50 meter.

Pasca gempa 11 april terjadi gempa susulan hingga 16 kali, rentetan gempa terus terjadi sampai pukul 21.09 WIB dan mencatat kekuatan gempa susulan berkisar 5,1 SR. Namun demikian, BNPB memastikan potensi tsunami sangat kecil karena gempa tersebut berupa sesar geser atau bersifat horizontal. "Berbeda dengan gempa Aceh 2004 yang merupakan sesar naik.

Banyak orang yang berlarian menuju Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh untuk menyelamatkan dirinya dari gempa tersebut karena mungkin hanya tempat inilah yang dulu selamat saat bencana gempa tsunami pertama kalinya yang terjadi di aceh. Warga setempat harus terus waspada dikarenakan banyak berita yang simpang siur tentang bahaya gempa susulan yang kemungkinan akan terjadi lagi.

Hingga saat ini, belum diketahui jumlah kerusakan akibat gempa bumi aceh 11 April 2012, karena masih dilakukan pendataan oleh petugas. Pihaknya juga belum dapat menghubungi Simeuleu karena listrik padam dan layanan telepon seluler terganggu di wilayah itu.

Foto Gempa Bumi Terkini di Aceh 11 april 2012

Foto Gempa Bumi Terkini di Aceh 11 april 2012

Foto Gempa Bumi Terkini di Aceh 11 april 2012

Foto Gempa Bumi Terkini di Aceh 11 april 2012

Video Gempa Bumi Terkini di Aceh 11 april 2012

0 comments:

Post a Comment